Minggu, 23 Maret 2008

Seri Mutiara Akhlak



Buku yang sangat baik untuk anak Muslim, sebagai acuan dalam kehidupan sehari-hari. Di dalamnya memuat beberapa anjuran dan larangan yang terdapat dalam Al Qur’an (Generasi Qur'ani) dan perilaku & akhlak mulia yang dicontohkan oleh Rasulullah SAW (Generasi Cinta Rasul).

Data yang dibutuhkan untuk buku Generasi Qur'ani : nama lengkap anak (laki-laki/perempuan), nama panggilan, panggilan orangtua (mama-papa/umi-abi/bunda-ayah/dll), buku pemberian dari, tanggal pemberian dan ucapan.

Data yang dibutuhkan untuk buku Generasi Cinta Rasul : nama lengkap anak (laki-laki/perempuan), nama panggilan, alamat, nama panggilan orang yang ingin dikunjungi (kakek, nenek, paman, dll), nama 5 orang teman (jika pemeran utama perempuan, maka diperlukan nama 2 orang teman perempuan dan 3 orang teman laki-laki. Jika pemeran utama laki-laki maka diperlukan nama 2 orang teman laki-laki dan 3 orang teman perempuan), panggilan orang tua (mama-papa/umi-abi/bunda-ayah/dll), buku pemberian dari, tanggal pemberian dan ucapan.

Ukuran buku : 22,5 x 29 cm, 20 halaman berwarna, hard cover
Harga Rp. 40.000,- per buku.

Semua Ciptaan ALLAH S.W.T. dan Indahnya Ciptaan ALLAH S.W.T.


Buku yang khusus dibuat untuk anak-anak balita. Dengan konsep cerita dan gambar yang sederhana sehingga memudahkan anak-anak untuk mencerna isi buku ini. Berisi kehidupan sehari-hari dan memperkenalkan apa-apa saja di kehidupan sehari hari itu yang merupakan ciptaan Allah S.W.T. : matahari, air, tumbuhan dan masih banyak lagi...

Data yang dibutuhkan : nama lengkap anak (perempuan/laki-laki), nama panggilan, panggilan orangtua (mama-papa/bunda-ayah/umi-abi/dll), buku pemberian dari, tanggal pemberian dan ucapan.

Ukuran : 22,5 x 18,5 cm, 16 halaman berwarna cerah, sampul keras (hard cover)
Harga Rp. 33.000,- per buku. 

Tanda-Tanda Kebesaran ALLAH S.W.T.


Buku Perananku yang mengajak anak-anak untuk mengenal dan mengagumi ciptaan Allah SWT. Berisi pengenalan akan matahari, bulan, bintang, bumi, petir, galaksi hingga tumbuh-tumbuhan dan buah-buahan yang setiap hari kita dapati. Maha Besar Allah yang telah menciptakan semuanya.

Data yang dibutuhkan: nama lengkap anak (laki-laki/perempuan), nama panggilan, buku pemberian dari, tanggal pemberian dan ucapan.

Ukuran : 22,5 x 18,5 cm, 20 halaman berwarna, sampul keras (hard cover)
Harga Rp. 33.000,- per buku

Doaku Hari Ini


Buku yang berisi doa-doa bagi anak yang beragama Islam, disertai cerita yang menarik hingga anak mudah memahaminya. Diantaranya terdapat : doa bangun tidur, doa masuk dan keluar kamar mandi, doa memakai baju, doa sebelum makan, doa untuk menghilangkan rasa takut, doa ketika melihat petir, doa waktu sakit, doa sebelum belajar, dan doa sebelum tidur.

Data yang dibutuhkan : nama lengkap anak (laki-laki/perempuan), nama panggilan, alamat, nama 2 orang teman (bisa laki-laki atau perempuan), panggilan orangtua (mama-papa/ibu-bapak/bunda-ayah/dll), buku pemberian dari, tanggal pemberian dan ucapan.

Ukuran : 22,5 x 18,5 cm, 20 halaman berwarna, sampul keras (hard cover)
Harga Rp. 33.000,- per buku

Mengapa aku berdoa?


Buku tentang pertanyaan dan jawaban sekitar do’a. Kapan saat yang baik untuk berdoa, do’a apa yang sebaiknya dipanjatkan, bagaimana cara berdo’a yang baik, dan masih banyak lagi hal-hal seputar do’a. Disajikan dengan alur cerita dan gambar-gambar yang menarik dan berwarna cerah.

Data yang dibutuhkan : nama lengkap anak (laki-laki/perempuan), nama panggilan, nama 2 orang teman (1 orang laki-laki dan 1 orang perempuan), buku pemberian dari, tanggal pemberian dan ucapan.

Ukuran : 22,5 x 18,5 cm, 20 halaman berwarna, sampul keras (hard cover)
Harga Rp. 33.000,- per buku.